Bakti Pada Negeri, Peserta Latsitardanus Ke-XLIII Laksanakan Pelebaran dan Pengerasan Jalan di Kota Solok

    Bakti Pada Negeri, Peserta Latsitardanus Ke-XLIII Laksanakan Pelebaran dan Pengerasan Jalan di Kota Solok

    SOLOK KOTA -   Sebagai salah satu bentuk pengabdian pada negeri, peserta Latihan Integrasi Taruna Wreda Nusantara (Latsitardanus) ke XLIII di Kota Solok melakukan pelebaran dan pengerasan jalan di Kelurahan Laing, Kecamatan Tanjung Harapan, Kota Solok.

    Wakaposko Brigadir Taruna Afgha Satriya Prayoga kepada awak media pada Kamis, 25 Mei 2023 menerangkan, pengerasan jalan dan perbaikan ini dilakukan sepanjang 600 meter, dengan harapan bisa mempermudah akses masyarakat setempat, terlebih sebagai sarana mempermudah membawa hasil bumi perkebunan di lokasi sepanjang jalan.

    “Pelaksanaannya sudah berlangsung selama empat hari mulai dari Senin, dengan malakukan pembersihan jalan sekaligus  pengerasan sepajang 600 meter. Dengan kegiatan ini, kami berharap bisa memberikan manfaat bagi masyarakat, dalam mempermudah akses terlebih dalam mobilitas hasil alam atau perkebunan, ” sebut Calon Perwira Polisi itu.

    Menurut Afgha, jalan tersebut dipilih sebagai sasaaran kegiatan karena melihat kondisi jalan yang memang tidak layak, selain sempit juga medan jalan kerikil berbatu dan bergelombagng sehingga dikhawatirkan sulit dilewati masyarakat dalam beraktifitas dan rawan.

    Menurut Afgha, pekerjaan pelebaran sekaligus pengerasan jalan itu ditargetkan pada hari ini, mengingat realisasi pengerjaannya yang sudah mencapai 80 persen.

    “Mudah-mudahan tidak ada kendala yang berarti, cuaca cerah, hingga bisa selesai hari ini, ” ujarnya.

    Selain pelebaran dan pengerasan jalan ini, peserta Latsitardanus juga melaksanakan berbagai agenda kegiatan social lainnya, diantaranya pembangunan rumah tidak layak huni di Kelurahan VI Suku, pengecatan dinding sungai dan pembersihkan irigasi tersier.

    Terakhir dia berharap, kehadiran peserta Latsitardanus LXIII di Kota Solok dapat dirasakan manfaatnya bagi masyarakat daerah setempat.

    latsitardanus ke-xliii
    Riski Amelia

    Riski Amelia

    Artikel Sebelumnya

    Rangkaian Kegiatan Hari Bhayangkara Ke-77,...

    Artikel Berikutnya

    Diduga Sebagai Kurir Narkoba, Oknum PNS...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Hendri Kampai: Indonesia Hanya Butuh Pemimpin Jujur yang Berani
    Hendri Kampai: Jika Anda Seorang Pejabat, Sebuah Renungan dari Hati ke Hati
    Hendri Kampai: Indonesia Baru, Mimpi, Harapan, dan Langkah Menuju Perubahan
    Hendri Kampai: Kenapa Lapor Lagi? Emangnya Kantor Pajak Kerja Apa?
    Pengecoran Pertama Tugu Latsitardanus LXIII di Kota Solok, Danmentarlat:  Sebagai Monumen dan Media Sosialisasi
    Jum’at Curhat di Balerong Rumah Wali Kota Solok, AKBP Ahmad Fadilan Bersama Masyarakat Bahas Kiat Hindari Narkoba
    Sambut Hari Bhayangkara Ke-77, Polres Solok Kota Dan Kodim 0309//Solok Perkuat Sinergits Dengan Olahraga Bersama
    Nekad Curi Ternak Warga Untuk Beli Chip Judi Slot, 2 Orang Warga Solok Selatan Terancam 7 Tahun Penjara
    Terkait Kejahatan Jalanan dan Aksi Premanisme, Puslitbang Kunjungi Polres Solok Kota
    Jelang Operasi Patuh Singgalang 2023, Polres Solok Kota Laksanakan Apel Gelar Pasukan
    Pengecoran Pertama Tugu Latsitardanus LXIII di Kota Solok, Danmentarlat:  Sebagai Monumen dan Media Sosialisasi
    Praktik Prostitusi Onliine Terungkap di Kota Serambi Madinah, Polsek Kota Solok Amankan Seorang Terduga Mucikari
    Nekad Curi Ternak Warga Untuk Beli Chip Judi Slot, 2 Orang Warga Solok Selatan Terancam 7 Tahun Penjara
    Beri Pembekalan Pada Pengemban Strategi Polmas, Satbinmas Polres Solok Kota Gelar ToT
    Dipimpin Kapolres Solok Kota, Upacara Hari Bhayangkara Ke-77 Berlangsung Hikmat dan Sukses
    Sambut Hari Bhayangkara Ke-77, Polres Solok Kota Dan Kodim 0309//Solok Perkuat Sinergits Dengan Olahraga Bersama
    Jum’at Curhat di Balerong Rumah Wali Kota Solok, AKBP Ahmad Fadilan Bersama Masyarakat Bahas Kiat Hindari Narkoba
    Jelang Operasi Patuh Singgalang 2023, Polres Solok Kota Laksanakan Apel Gelar Pasukan
    Terkait Kejahatan Jalanan dan Aksi Premanisme, Puslitbang Kunjungi Polres Solok Kota

    Ikuti Kami